icon
article-hero

10 Masjid Terindah di Asia yang Harus Kamu Kunjungi

avatar-name

Tiara •  Jul 17, 2020

[Artikel ini aslinya ditulis oleh A. Zakiran. Kamu bisa membaca versi berbahasa Inggris yang ditulisnya di halaman ini.]

Informasi yang tertera di bawah ini akurat dan sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.

Diperbarui 17 Juli 2020

Masjid adalah bagian penting dari sejarah perkembangan dan peradaban Islam. Masjid merupakan pusat kegiatan dan aktivitas umat Muslim sejak era kejayaan Rasulullah SAW. Pentingnya sebuah masjid tidak pernah ternafikan. Beberapa masjid bahkan dibangun sebagai simbol warisan dan kejayaan Islam yang tercermin lewat rancangan arsitekturnya. Sebuah masjid biasanya memiliki kubah, menara, dan aula di dalamnya. Namun, setiap masjid memiliki keunikan arsitektur tersendiri yang berbeda yang mencerminkan sejarah ataupun budaya lokalnya. Lihat sendiri pesona dan keagungan rumah allah, dimulai dari 10 masjid terindah di Asia yang harus kamu kunjungi paling tidak sekali seumur hidup. ?

P.S. Ingin melihat lebih banyak lagi? Lihat juga 15 masjid di dunia yang membuktikan bahwa Islam merangkul keberagaman!

1. Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi

Inilah masjid impian setiap umat Muslim! Masjid suci ini adalah tempat berdirinya Ka'bah yang menjadi kiblat shalat dalam Islam. Masjid ini selalu mengalami perubahan dan perbaikan sepanjang tahun untuk mengakomodir kebutuhan umat Muslim dari seluruh dunia yang datang ke sini.

Secara keseluruhan, ada 129 pintu di Masjidil Haram, maasing-masing pintu tersebut punya nama yang berbeda-beda. Kapasitas masjid ini mencapai 1,5 juta jamaah setiap harinya dan juga merupakan tempat utama dalam pelaksanaan ibadah haji ataupun umroh.

2. Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi

Satu lagi masjid impian umat Muslim di dunia, Masjid Nabawi di Madinah. Masjid ini didirikan oleh Rasulullah SAW sendiri dan disebut juga sebagai Masjid Rasulullah. ❤️ Salah satu ciri khas masjid ini adalah kubahnya yang berwarna hijau dan di bawahnya terdapat makam Rasulullah SAW dan rumah istrinya, Aisyah.

Selain shalat, di masjid ini kamu juga bisa mengunjungi makam Rasulullah SAW dan sahabat-sabahatnya, yakni Abu Bakar dan Umar. Inilah masjid paling suci kedua di dunia setelah Masjidil Haram dan bisa menampung sekitar 1 juta jamaah!

3. Masjid Syekh Zayed, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab

Kredit: Dr. Norbert on Flickr

Struktur mengagumkan masjid ini bisa dilihat dari jembatan yang menghubungkan Abu Dhabi dengan daratan utama. Masjid ini juga memiliki taman cantik yang menjadi pemandangan khas kota Abu Dhabi. Selain itu, masjid ini juga menjadi tempat istirahat Syekh Zayed, presiden pertama Uni Emirat Arab.

Masjid ini punya 82 kubah, dihiasi lampu gantung berlapis emas 24 karat, dan karpet buatan tangan terbesar di dunia. Kapasitasnya mencapai 41.000 jamaah dan menjadi salah satu dari sedikit masjid di wilayah ini yang terbuka untuk pengunjung non-Muslim. ?

4. Masjid Sultan Omar Ali, Brunei Darussalam

Berlokasi di Bandar Sri Begawan, masjid ini didaulat sebagai salah satu masjid terindah di Asia Tenggara. Selain berfungsi sebagai tempat ibadah, masjid ini juga menjadi destinasi bersejarah yang menarik bagi para wisatawan. Kamu pun bisa langsung melihatnya dari kejauhan karena menara masjid ini adalah bangunan tertinggi di Bandar Sri Begawan. Konon, Sultan Brunei memerintahkan bangunan tertinggi di sana untuk mengurangi ketinggiannya agar tidak lebih tinggi dari menara masjid. Di laguna masjid juga ada sebuah kapal dari batu yang merupakan peninggalan kerajaan sejak abad ke-16!

5. Masjid Istiqlal, Jakarta, Indonesia

Masjid nasional Indonesia ini dibangun pada tahun 1961 oleh arsitek Frederich Solaban. Arasitekturnya bergaya geometrik dengan lantai berlapis marmer dan baja anti karat. Selain digunakan sebagai tempat ibadah umat Muslim, masjid ini pun menjadi salah satu daya tarik wisata di Jakarta dan terbuka bagi wisatawan non-Muslim dengan area terbatas.

Ruang shalat utamanya memiliki langit-langit yang menjulang dengan beberapa pilar di tengahnya. Masjid ini memiliki kubah raksasa dengan warna keeemasan yang megah. Serasi dengan gaya arsitekturnya, ornamen dan interior masjid bernuansa bangun geometri dengan pola lingkaran dan persegi.

6. Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Indonesia

Masjid ini mengadaptasi gaya arsitektur Mughal baru dengan 7 kubah, 8 menara, dan 32 pilar di dalamnya. Kubahnya berwarna hitam dan terbuat dari kayu.Kompleks masjid ini pun memiliki beberapa payung raksasa seperti di Masjid Nabawi untuk menaungi para jamaahdi area luar.

Masjid ini juga dikenal karena mampu bertahan kala diterjang tsunami pada tahun 2006 lalu. Banyak opini yang beredar tentang alasan masjid berusia 130 tahun ini mampu bertahan sementara bangunan serupa lainnya luluh lantak disapu gelombang.

7. Masjid Sentral Seoul, Seoul, Korea Selatan

Masjid Sentral Seoul merupakan masjid pertama dan satu-satunya masjid yang ada di Korea. Terletak di puncak bukit di kawasan Itaewon yang sibuk, masjid ini selesai dibangun pada tahun 1976 dengan dana bantuan dari berbagai negara Muslim dan pemerintah Korea. Menariknya, masjid ini punya majelis kajian Islam yang dibawakan dalam 3 bahasa, yakni bahasa Korea, bahasa Inggris, dan bahasa Arab!

Di atas pintu masuknya terdapat sebuah papan bertuliskan lafal "Allahuakbar" yang berarti "Allah Maha Besar". ? Dengan begitu banyak pilihan makanan halal di sekitar masjid ini, tidak heran jika Seoul menjadi salah satu kota favorit untuk dikunjungi para traveller Muslim!

#HHWT Tip: Jelajahi Seoul dengan itinerary 5 hari 4 malam ramah Muslim ini!

8. Tokyo Camii, Tokyo, Jepang

Kredit: Tokyo Camii on Facebook

Berlokasi di distrik Oyama-cho, Shibuya, Tokyo Camii adalah masjid terbesar di Jepang. Setibanya kamu di masjid ini, matamu akan langsung tertuju kepada pintunya yang cantik dengan desain geometrik khas arsitektur Islam! ? Aulanya dilapisi dengan karpet berwarna biru dengan bias cahaya matahari yang menembus kaca patri berwarna. Material bangunan dan furniturnya pun dibawa langsung dari Turki!

P.S. Temukan tempat shalat yang dekat dengan pusat keramaian di Tokyo dengan panduan yang kami buat

Jika kamu bertanya-tanya mengapa masjid ini disebut Tokyo Camii, kata camii berasal dari bahasa Turki untuk Jami yang berarti jamaah.

#HHWT Tip: Mau berkunjung ke Tokyo Camii? Jangan lupa untuk mampir ke toko halal yang ada di sana untuk menyetok cemilan halal!

P.S. Ingin menjelajahi Tokyo? Jangan lewatkan makanan lezat dengan panduan makanan halal di Tokyo yang kami buat! 

9. Masjid Putra, Putrajaya, Malaysia

Warna granitnya yang kemerahan membuat masjid ini juga dikenal dengan nama Masjid Pink. Masjid Putra dibangun seiring dengan pengembangan kota Putrajaya pada tahun 1997. Konstruksinya selesai 2 tahun kemudian dan terletak tepat di sebelah rumah dinas Perdana Menteri Malaysia. ?

Keindahan masjid ini bisa dinikmati lewat refleksinya di permukaan Danau Putrajaya. Sebuah tempat yangtepat untuk mencari keheningan dan kedamaian. ?

10. Masjid Hagia Sophia, Istanbul, Turki

Setelah difungsikan sebagai museum dan monumen untuk memperingati sejarah panjangnya melawan waktu, kini Hagia Sophia kembali difungsikan sebagai masjid! Hagia Sophia telah berkali-kali hancur dihantam gempa (tahun 553, 557, 558, 869, 989, dan 1344!) karena lokasinya yang rawan bencana.

Sejak awal pembangunannya, gedung ini dianggap sebagai salah satu mahakarya arsitektur di dunia. Pada tahun 1847, proses renovasi yang berlangsung di bawah pemerintahan Sultan Abdulmecid memasang ornamen piringan yang kini menjadi ciri khas interior Hagia Sophia. Piringan ini berhiaskan nama-nama Allah, Nabi Muhammad, 4 khalifah pertama, dan 2 cucu Rasulullah yakni Hasan dan Hussain.

Itulah dia daftar beberapa masjid terindah di Asia yang patut kamu kunjungi paling tidak sekali dalam seumur hidup. Keindahan kemegahannya hanyalah sedikit gambaran akan keagungan Allah SWT. Semoga kamu semakin terinspirasi untuk mengunjungi rumah Allah dan jangan lupa bagikan informasi ini dengan orang yang ingin kamu ajak ke sana!

Simak informasi lain tentang kondisi terkini seputar destinasi wisata dalam artikel berikut: