icon
article-hero

11 Tempat Wisata di Surabaya yang Lagi Hits dan Seru Buat Liburan

avatar-name

Tiara Ismail •  Oct 17, 2022

Selalu ada tempat wisata di Surabaya yang bisa memuaskan hasrat liburan kamu. Kota terbesar ke-2 di Indonesia ini memang menyimpan keseruan dan keunikan tersendiri untuk wisatawan. Kalau kamu berencana mampir atau liburan di Surabaya, jangan lupa mampir ke tempat wisata di Surabaya yang lagi hits, ya!

Bukan sekadar tempat selfie atau kulineran, tempat wisata di Surabaya ini pun kaya akan nilai sejarah, budaya, dan hiburan. Oleh karena itu, simpan artikel ini sebagai panduan kunjungan kamu ke Surabaya di waktu yang akan datang.

Tempat wisata di Surabaya yang lagi hits

Surabaya North Quay 

Tempat wisata di Surabaya yang lagi hits ini adalah sebuah terminal laut dimana kamu bisa melihat pemandangan kapal-kapal besar. Jika beruntung, kamu bisa melihat kapal pesiar mewah sedang bersandar di area Teras Tepi Laut. Untuk masuk ke area ini kamu perlu membeli kupon makanan sebesar Rp 50.000.

Harga tiket masuk: Rp 10.000

Alamat: Perak Utara, Pabean Cantian

Jam operasional: Selasa-Kamis pukul 12.00-19.00, Jumat pujul 13.00-19.00, Sabtu dan Minggu pukul 12.00-20.00

Museum House of Sampoerna 

Bangunan museum kretek ini merupakan tempat wisata di Surabaya yang telah ada sejak tahun 1862. Dulunya, gedung ini merupakan sebuah panti asuhan yang dikelola oleh Belanda. Pada tahun 1932, pendiri Sampoerna Liem Seeng Tee membeli gedung ini dan menjadikannya tempat produksi rokok Sampoerna.

Di museum ini, kamu bisa mengenal sejarah kretek di Indonesia dengan melihat koleksi alat dan bahan untuk membuat rokok kretek dari masa lalu. Kamu pun bisa melihat proses pembuatan rokok Sampoerna secara langsung.

Perlu dicatat bahwa museum ini hanya boleh dikunjungi oleh wisatawan yang telah memiliki KTP.

Harga tiket masuk: Gratis

Alamat: Jalan Taman Sampoerna 6 Krembangan Utara, Pabean Cantikan

Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00-18.00

Pantai Kenjeran 

Tempat wisata alam di Surabaya ini menawarkan panorama pantai dan sejumlah aktivitas menarik. Selain bermain air dan naik perahu, wisatawan juga bisa melihat pemandangan Jembatan Suramadu yang menghubungkan Surabaya dengan Pulau Madura. Di pantai ini pun sudah banyak pedagang makanan, jadi kamu tidak perlu repot membawa makanan dari rumah jika ingin berpiknik di pantai ini.

Harga tiket masuk: Rp 5.000

Alamat: Jalan Pantai Kenjeran, Kenjeran

Jam operasional: Setiap hari pukul 07.00-16.00

Ciputra Waterpark 

Kalau kamu ingin bermain air, maka Ciputra Waterpark bisa jadi pilihan yang menyenangkan. Kolam renangnya punya sejumlah wahana seru, seperti Roc Thunder Ride yang merupakan seluncuran setinggi 15 meter, Racer Slider, hingga kolam ombak Syracuse Beach. Ada pula Marina Lagoon dan Sinbad Playground yang dirancang khusus sebagai kolam dan wahana air untuk untuk anak-anak.

Harga tiket masuk: Mulai dari Rp 75.000

Alamat: Jalan Citraland Surabaya, Made, Sambikerep

Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00-19.00

Instagram

Food Junction Grand Pakuwon 

Lebih dari pusat kuliner, Food Junction Grand Pakuwon adalah salah satu tempat wisata di Surabaya yang lagi hits di kalangan warga lokal. Selain menikmati berbagai kuliner, di tempat ini kamu bisa berburu foto di spot-spot Instagrammable yang tersedia. Waktu terbaik untuk datang ke sini adalah pada sore hari sehingga kamu bisa menikmati suasana yang berbeda ketika malam tiba.

Harga tiket masuk: Gratis

Alamat: Jalan Grand Banjar Mutiara Asri No.1 Banjar Sugihan, Tandes

Jam operasional: Setiap hari pukul 11.00-22.00

Instagram

Wisata Perahu Kalimas 

Tempat wisata alam di Surabaya memang tidak kalah menarik. Selain bermain di pantai, kamu juga bisa menikmati suasana kota Surabaya dengan wisata perahu Kalimas. Tempat wisata di Surabaya yang lagi hits ini buka mulai sore hari, sehingga kamu bisa menikmati gemerlap lampu kota di sepanjang aliran sungai.

Ada dua rute wisata perahu Kalimas yang bisa kamu pilih, yakni dari Monumen Kapal Selam dan dari Raman Prestasi. Rute pertama lebih panjang dan sudah termasuk akses masuk Monumen Kapal Selam serta Museum Pendidikan.

Pemesanan tiket bisa dilakukan di halaman ini.

Harga tiket masuk: Mulai dari Rp 4.000 per orang

Alamat: Jalan Ketabang Kali, Genteng

Jam operasional: Setiap hari pukul 15.00-21.--

Instagram

Tunjungan Romansa

Jika Jogja punya Malioboro, maka Surabaya punya Tunjungan Romansa! Ketika malam tiba, Jalan Tunjungan di Surabaya semakin ramai dengan lampu-lampu meriah dan aneka kuliner dari UMKM. Kalau beruntung, kamu juga bisa menyaksikan penampilan seniman di sepanjang jalan ini.

Harga tiket masuk: Gratis 

Alamat: Jalan Tunjungan, Tegalsari

Jam operasional: 24 jam

Masjid Muhammad Cheng Hoo 

Masjid yang terletak di Surabaya ini merupakan salah satu masjid Cheng Ho paling terkenal di Indonesia. Masjid ini mulai dibangun pada 2001, dan rampung pada Oktober 2002.

Selain berfungsi sebagai tempat ibadah, masjid ini juga menjadi salah satu tempat wisata di Surabaya karena keunikan arsitekturnya. Masjid ini didominasi warna merah, kuning, dan hijau. Perpaduan gaya Tiongkok dan Arab menjadi ciri khas masjid yang gayanya diilhami oleh Masjid Niu Xie di Beijing.

Masjid ini merupakan salah satu dari beberapa masjid Cheng Hoo yang ada di Indonesia!

Harga tiket masuk: Gratis 

Alamat: Jalan Gading No. 2 Ketabang, Genteng

Jam operasional: Setiap hari pukul 04.00-22.00

Klenteng Sanggar Agung 

Selain Masjid Cheng Hoo, tempat ibadah lain yang juga menjadi tempat wisata di Surabaya karena keunikannya adalah Klenteng Sanggar Agung. Klenteng yang berada di tepi pantai ini dikenal dengan patung Dewi Kwan Im yang berada di puncak gerbang naga setinggi 20 meter. Posisinya pun berada tepat di tepi laut sehingga terlihat semakin indah.

Harga tiket masuk: Mulai dari Rp 2.500 

Alamat: Jalan Sukolilo No. 100 Sukolilo Baru, Bulak

Jam operasional: Setiap hari pukul 07.00-20.00

Kya-Kya Kembang Jepun 

Wisata pecinan ini baru saja diluncurkan dengan konsep baru pada September 2022 lalu. Wisatawan bisa menikmati suasana pecinan sambil menyusuri Jalan Kembang Jepun sambil  naik becak. Di sepanjang jalan ini ada sejumlah UMKM yang menjual aneka kuliner khas pecinan. Kalau punya waktu, kamu juga bisa mampir ke Rumah Abu Han yang bersejarah di dekat kawasan ini.

Harga tiket masuk: Gratis

Alamat: Jalan Kembang Jepun, Bongkaran, Pabean Cantikan

Jam operasional: 24 jam

Patung Buddha 4 Rupa

Tempat wisata di Surabaya ini berada di dalam Klenteng Sanggar Agung. Patung Buddha berlapis emas ini juga dikenal dengan nama Dewa Catur Muka. Keempat wajahnya melambangkan sifat kebaikan Sang Buddha, yakni murah hati, pengasih, adil, serta meditasi. Patung ini mirip dengan patung Buddha yang berada di Erawan Shrine Bangkok!

Harga tiket masuk: Gratis

Alamat: Jalan Pantai Ria Kenjeran No.8 Sukolilo Baru, Bulak

Jam operasional: Setiap hari pukul 08.00-17.00

Simak juga rekomendasi tempat wisata di Surabaya dan kota di Jawa Timur lainnya dalam artikel berikut ini: