icon
article-hero

Tidak Perlu ke Jepang, Ini 7 Lokasi untuk Melihat Bunga Sakura Lokal (Ada Cibodas!)

avatar-name

Tiara •  Mar 18, 2021

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.

Tahun ini, belum ada tanda-tanda Jepang membuka diri untuk wisatawan mancanegara. Alhasil, keinginan untuk melihat bunga sakura bermekaran pun terpaksa kembali diurungkan.

Namun, tahukah kamu bahwa bunga sakura lokal pun tidak kalah indah? Benar, bunga sakura juga bisa ditemukan di negara lain, termasuk di Indonesia. Setidaknya ada tujuh lokasi di Asia Tenggara yang bisa kamu kunjungi untuk melihat mekarnya bunga sakura yang indah.

Cibodas, Indonesia

Bunga sakura lokal di Kebun Raya Cibodas bisa kamu nikmati keindahannya dua kali dalam setahun. Datanglah pada bulan Februari-Maret dan Juli-Agustus jika kamu ingin piknik di bawah pohon sakura. Kamu bisa staycation di Puncak bersama keluarga sebelum piknik di kebun ini.

Sumba Timur, Indonesia

Siapa sangka kamu pun bisa melihat bunga sakura di Pulau Sumba? Datanglah ke Kampung Maudolung, Desa Hambapraing, Sumba Timur. Masyarakat setempat menyebut bunga sakura lokal ini dengan nama konjil.

Di tengah triknya matahari dan hamparan padang savana, pohon bunga sakura lokal mekar di kampung ini. Bunga-bunga merah muda ini mekar mulai awal bulan Oktober dan gugur di akhir bulan.

Kedah, Malaysia

Setiap bulan Februari hingga April, masyarakat kota Kedah bisa menikmati mekarnya bunga sakura lokal, yakni pohon Tecoma. Pemandangan mirip hanami ini paling terasa di kisaran Jalan Kuala Kedah dan Jalan Langgar.

Penang, Malaysia

Sama-sama dihiasi dengna pohon Tecoma, bunga sakura yang bermekaran pun semakin menambah nikmat wisata kuliner di Penang. Biasanya, bunga sakura ini mekar di bulan Februari hingga April. Jadi, pastikan kamu mengatur perjalanan ke Penang dengan baik agar bisa menikmati pemandangan ini.

Palawan, Filipina

Bukan hanya terkenal akan keindahan bawah air dan pantainya, Palawan juga menyajikan keindahan bunga sakura. Di tempat ini, bunga sakura disebut dengan nama balayong atau Palawan Cherry. Kabar baiknya, pemerintah setempat memang sengaja membudidayakan pohon ini untuk menciptakan taman sakura.

Nakhon Pathom, Thailand

Jika kamu berencana ke Thailand, jangan hanya belanja atau berkunjung ke kuilnya. Sempatkan diri kamu untuk mampir ke Kasetsart University. Di sini, ada ratusan pohon Chompoo Pantip yang mirip dengan bung sakura.

Bunga pohon ini pun hanya mekar sekali dalam setahun, yakni pada bulan Maret hingga April. Kelopak bunganya yang berguguran akan mengingatkan kamu akan hanami di Taman Ueno Tokyo!

Da Lat, Vietnam

Dikenal sebagai City of Flowers, Da Lat memiliki ribuan pohon sakura yang bermekaran mulai awal tahun. Berbeda dengan bunga sakura Jepang, sakura Vietnam warnanya sedikit lebih gelap. Ketika puncak musim semi tiba, kota ini dihiasi rona merah muda yang cantik di taman dan kotanya.

Simak juga inspirasi wisata internasional lainnya dalam artikel berikut ini: