icon
article-hero

9 Resep Makanan Korea Mudah untuk Sarapan, Makan Siang, dan Makan Malam

avatar-name

Tiara •  Mar 10, 2021

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.

Resep makanan Korea masih menjadi salah satu resep favorit untuk dibuat di rumah. Untungnya, resep makanan Korea bisa dimodifikasi dengan bahan-bahan yang mudah ditemukan dan halal.

Jika kamu ingin mencoba sehari jadi orang Korea, kamu bisa mempraktikkan resep makanan Korea mudah berikut ini untuk menu sarapan, makan siang, dan makan malam.

#HHWT Tip: Menu ini juga cocok untuk sahur dan buka puasa bulan Ramadan nanti!

Sarapan

Gyeran-bbang

Gyeran-bbang berada di jajaran teratas untuk makanan Korea halal. Roti telur sederhana ini punya rasa seimbang antara manis dan gurih. Apalagi jika ditambah dengan aneka topping seperti keju, saus tomat, ataupun rempah-rempah. Satu hal yang pasti, gyeran-bbang akan selalu mengingatkan kamu akan jalanan Seoul yang ramai. Langsung saja hidupkan kembali kenangan itu dengan membuat resep gyeran-bbang versi halal di rumah

Egg Drop sandwich

Pecinta drakor Hospital Playlist tentu sudah tidak asing dengan makanan Korea satu ini. Kamu mungkin sudah membayangkan rasanya setiap kali roti lapis ini muncul di layar kaca. Penampilannya ini memang bikin lapar. Kalau kamu sudah tidak sabar ingin mencoba roti bakar dengan isi telur yang lembut ini, langsung saja praktekkan resep Egg Drop sandwich untuk sarapan di rumah.

Pajeon

Pajeon berarti dadar daun bawang dalam bahasa Korea. Makanan ini adalah andalan ketika kamu ingin ngemil tapi tidak ingin buang banyak waktu untuk membuat makanan. Kamu pun bisa memanfaatkan sayuran yang ada supaya tidak mubazir.

Video Maangchi di atas adalah tutorial yang tepat untuk kamu. Selain jelas dan sederhana, ia pun membagikan beberapa tips berguna untuk membuat pajeon yang enak.

Makan siang

Nasi goreng kimchi

Kimchi bokkeumbap alias nasi goreng kimchi adalah makanan Korea yang mengenyangkan, cocok untuk makan siang. Bahan-bahannya pun mirip dengan nasi goreng pada umumnya, yakni nasi putih, kimchi, dan daun bawang.

Bumbu-bumbu yang kamu butuhkan adalah air dari kimchi, gochujang, minyak wijen, dan biji wijen sebagai sentuhan akhir.

Ayam goreng Korea

Setidaknya ada lima macam resep ayam goreng Korea yang bisa kamu coba. Kabar baiknya, semua bahan sausnya sederhana dan cara membuatnya pun mudah.

Cukup siapkan ayam goreng tepung (kamu bisa menggunakan resep buttermilk chicken HHWT) dan lumuri dengan saus yang kamu suka. Lihat aneka resep saus ayam goreng Korea pilihan HHWT di halaman ini!

Bibimbap

Untuk kamu yang mencari resep masakan dengan syarat 1. enak dan 2. mudah dibuat, bibimbap adalah jawabannya. Membuatnya sangat mudah dan bisa menggunakan bahan yang sudah ada di rumah. Meski resep aslinya menggunakan daging, telur mentah, dan sayuran lainnya, bibimbap bisa dibuat sesukamu. Ada begitu banyak variasi bahan, namun yang penting adalah bumbunya menggunakan kecap asin, minyak wijen, biji wijen, dan sedikit gula.

Makan malam

Budae jjigae

Budae jjigae atau yang juga dikenal dengan nama Army Stew (atau secara harafiah, sup tentara) adalah sup pedas dengan kimchi yang cocok untuk makan malam.

Biasanya, budae jjigae dibuat dengan daging babi atau daging olahan non halal. Untungnya, makanan ini pun bisa dimodifikasi sedemikian rupa sesuai dengan seleramu. Siapkan bahan-bahannya dan contek resep ini untuk membuat sepanci budae jjigae hangat untuk teman nonton drama Korea!

Chapaguri

Cepat, enak, dan mengenyangkan, kreasi mi instan satu ini memang bikin penasaran sejak muncul di dalam film Parasite. Untungnya, bahan baku Chapaguri kini sudah bisa ditemukan di supermarket Indonesia. Bahkan, mi instan Neoguri pun sudah bersertifikat halal MUI. Kamu bisa contek resep chapaguri ala Devina Hermawan dan membuatnya sendiri di rumah.

Jangan lupa coba juga aneka mi instan Korea bersertifikat halal MUI lainnya!

Sundubu jjigae

Di musim hujan seperti ini, memang paling enak makan yang berkuah. Kalau kamu berencana maraton ulang drakor ini, jangan lupa untuk membuat semangkuk sundubu jjigae untuk dinikmati sambil menonton. Cukup ikuti resep sundubu jjigae halal sederhana ini.

Simak juga resep sederhana lain untuk ide makan di rumah dalam artikel berikut ini: