icon
article-hero

20 Opsi Penginapan di Bandung: dari Resor Ramah Keluarga sampai Hotel Kapsul

avatar-name

Sri Anindiati Nursastri •  Dec 28, 2020

Berencana menghabiskan libur akhir tahun di Bandung? Kota Kembang ini memiliki sederet opsi akomodasi yang cocok untuk tiap tipe wisatawan. Apakah kamu akan travelling bersama keluarga, pasangan, atau teman, semuanya ada!

HHWT merangkum 25 opsi akomodasi di Bandung yang bisa kamu pilih sesuai bujet dan kebutuhan. Baik untuk libur akhir tahun maupun akhir pekan, ini daftarnya! :)

P.S. Lengkapi kunjunganmu ke Bandung dengan beberapa informasi berikut:

5 Tempat Wisata di Bandung yang Buka dengan Ketentuan New Normal

Kampung Singkur Bandung, Surga Alam untuk Wisata Keluarga

10 Kafe Instagramable di Bandung yang Cocok untuk Feed Instagram Kamu

RESORT ALAM

1. Trizara Resorts

Resor yang terletak di kawasan Lembang ini memiliki luas 3 hektar. Ada 47 tenda dengan 2 konfigurasi (kapasitas 2 atau 4 orang). Selain kamar dengan fasilitas ala hotel, area luar Trizara Resorrts juga dilengkapi dengan arena bermain, api unggun, dan penyewaan sepeda.

2. Greenforest Resort

Resor ini berlokasi di kaki Gunung Tangkuban Parahu. Kamu bisa memilih kamar biasa, kamar dengan mezanin, bahkan glamping pun tersedia di sini. Resor ini juga memiliki fasilitas seperti kapel, ruang pertemuan, hingga beberapa taman yang bisa digunakan untuk acara spesial seperti pernikahan atau ulang tahun.

3. Vila Air Natural Resort

Resor bergaya Jepang ini sangat instagramable, didominasi oleh elemen kayu dan air. Kamu bisa menikmati udara segar sambil diiringi suara gemericik air saat menginap di sana.

4. Legok Kondang

Resor yang terletak di Ciwidey ini memiliki fasilitas dan aktivitas yang beragam. Kamu bisa berenang di kolam renang yang sejuk, juga menikmati barbecue dan api unggun pada malam hari. Legok Kondang juga menyediakan aktivitas seru seperti trekking, rafting, paintball, dan outbound.

P.S. Baca selengkapnya di 6 Resort Alam di Bandung untuk Staycation dengan Suasana Sejuk

HOTEL KELUARGA

5. Padma Hotel Bandung

Bukan rahasia lagi bahwa Padma Hotel adalah salah satu akomodasi favorit wisatawan di Bandung. Berlokasi di kawasan Dago, Padma Hotel menyuguhkan fasilitas hotel bintang lima dengan banyak permainan anak. Hotelnya juga sangat cantik!

6. Imah Seniman Resort

Hotel ini berlokasi di Lembang, dekat dengan Observatorium Bosscha. Tak hanya penginapan, resor ini juga memiliki kafe dan galeri seni. Kamu bisa bermalam dengan panorama hutan, sungai, dan danau di dekat kamar.

7. Blackbird Hotel

Hotel ini mengusung konsep minimalis dengan nuansa monokrom dan hangat. Hotel nan instagramable ini memiliki fasilitas ramah keluarga seperti kolam renang dan taman yang besar!

8. Pesona Bamboe

Hotel yang berlokasi di Lembang ini layak direkomendasikan untuk liburan keluarga. Seperti namanya, hotel ini terbuat dari bambu dan menghadap langsung kolam renang dan area bermain di bagian tengah.

P.S. Baca selengkapnya di 5 Hotel Keluarga di Lembang untuk Tahun Baruan di Bandung

HOTEL INSTAGRAMABLE

9. Art Deco Luxury Hotel & Residence

Hotel ini mengusung tema grande dengan nuansa putih dan emas yang dominan. Salah satu spot foto paling cantik di sini adalah jendela berbingkai emas dan cermin besar yang mewah. Di bagian rooftop kamu bisa menikmati infinity pool dengan panorama Kota Bandung!

10. Stevie G

Nama hotel ini memang diambil dari pesepakbola Steven Gerrard. Hotel ini memiliki deretan kamar dengan tema berbeda pada tiap kamarnya. Namun, semua kamar didesain artistik dan kontemporer sehingga sangat cantik diabadikan dalam kamera!

11. The Silk Art+Design

Hotel yang berlokasi di kawasan Dago ini cukup nyeni dengan beberapa mural yang menghiasi tembok dan area kolam renang. Selain itu, spot foto yang juga menarik adalah restorannya yang mengusung konsep semi terbuka serta menghadap langsung panorama Kota Bandung.

12. Kollektiv Hotel

Salah satu hotel instagramable yang paling diminati turis adalah Kollektiv. Hotel ini terbuat dari kontainer truk yang dialihfungsikan menjadi kamar. Elemen tanah, kayu, dan besi sangat mendominasi sehingga mengesankan konsep industrialis yang kental.

13. The House Tour Hotel

Hotel yang berada di bawah naungan Maja Group ini memiliki konsep minimalis-industrialis. Di area yang sama juga terdapat The Potting Shed, restoran dengan konsep modern European yang sangat cantik!

14. Tama Boutique Hotel

Jika kamu suka Jepang dan Korea, rasanya wajib menginap di Tama Boutiqie Hotel. Dari interior, kamar, sampai makanan semuanya disajikan ala Jepang. Hotel instagramable ini berlokasi di Jalan Pasirkaliki, Bandung.

P.S. Baca selengkapnya di 10 Hotel Instagramable Bandung untuk Staycation yang Photogenic

HOTEL KAPSUL

15. INAP at Capsule Hotel

Hotel kapsul ini berlokasi di Tower D Apartemen Grand Asia Afrika, tepatnya di lantai 19. Lokasinya sangat strategis, dekat dengan Alun-alun Bandung serta Jalan Braga yang ikonik. Tiap kapsul dilengkapi dengan lampu, WiFi, colokan listrik, serta cermin.

16. Tokyo Cubo

Sesuai namanya, hotel kapsul ini bertema Jepang baik eksterior maupun interiornya. Ada 3 kamar yang masing-masing berisi sekitar 16-20 kapsul yaitu Ginza (khusus wanita), Shinjuku (khusus pria), dan Harajuku.

17. Mypodroom Capsule Hotel

Hotel berkonsep capsule boutique ini sangat nyaman dan lapang. Tamu akan mendapatkan amenities lengkap seperti dental kit, handuk, akses loker, hingga sandal hotel.

18. Temmu Co-Living

Hotel ini menyediakan 52 ranjang susun (12 ranjang khusus wanita di kamar terpisah) dan 4 kamar. Selain kapsul, di sini kamu juga bisa memesan kamar biasa. Kelebihan Temmu Co-Living adalah lokasinya yang hanya 15 menit berkendara dari Stasiun Bandung.

19. Bobobox

Hotel kapsul yang satu ini tak perlu diragukan lagi kenyamanannya. Pengalaman menginap di hotel kapsul ini dimulai saat kamu mengunduh aplikasi Bobobox. Di aplikasi inilah semuanya dikontrol, dari check in sampai mengubah warna lampu kapsulmu!

20. Shakti Capsules Bandung

Hotel ini terdiri dari tiga lantai yang masing-masing berisi 18 kapsul. Setiap lantainya memiliki 2 kamar mandi dan 2 toilet yang terpisah. Karakteristik hotel kapsul ini adalah suasana modern futuristik dengan lampu LED warna-warni!

P.S. Baca selengkapnya di 8 Hotel Kapsul di Bandung (di Bawah Rp 200 Ribu!) untuk Liburan Hemat di Kota Kembang