icon
article-hero

Lepas Rindu Traveling dengan Menikmati 7 Oleh-oleh Khas Nusantara Ini di Rumah

avatar-name

Tiara •  Sep 25, 2020

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.

Pandemi membuat semua rencana perjalanan tertunda. Beberapa di antara kamu mungkin sudah lelah mengurus refund tiket atau hotel yang sudah dipesan dan masih bingung soal rencana liburan. Memang tidak banyak yang bisa dilakukan tentang hal ini, namun selalu ada cara untuk membayar kerinduan, misalnya lewat makanan.

Interkonektivitas modern terbukti mampu mendekatkan yang jauh. Selain lewat dengan virtual tour, kamu pun bisa berwisata kuliner dengan menikmati beberapa oleh-oleh khas daerah yang biasa kamu beli saat liburan. Cukup ambil smartphone, buka aplikasi marketplace atau e-commerce favoritmu, dan pesan oleh-oleh berikut ini!

Pia Legong Bali

Selain pie susu yang fenomenal, oleh-oleh lain yang membuat kangen suasana Bali adalah Pia Legong. Namanya diambil dari tari tradisional Bali, tari Legong. Konon, untuk membeli kue ini kita harus mengantri hingga berjam-jam atau memesan dari jauh-jauh hari karena begitu banyak orang yang menjadikannya oleh-oleh favorit. Kabar baiknya, selain kamu tidak perlu repot-repot terbang ke Bali, kamu pun tidak perlu mengantri untuk membelinya karena Pia Legong tersedia di berbagai penjual yang ada di Tokopedia dan Shopee.

Bolu Meranti Medan

Siapa sih yang bisa menolak kue lembut dengan isian krim dan keju parut melimpah di dalamnya? Selain keju, Bolu Meranti coklat dan moka juga tidak kalah lezat! Bolu Meranti sendiri melayani pemesanan secara online lewat nomor WhatsApp +62 819-3607-1599, tapi kamu juga bisa membelinya lewat beberapa reseller di Tokopedia dan Shopee. Jangan lupa untuk memilih pengiriman ekspres supaya kondisinya tetap baik saat diterima.

Berbeda dengan lapis legit, Spikoe hanya punya 2 lapisan. Namun rasanya jangan ditanya, berkali-kali lebih nikmat daripada kue lapis biasa. Salah satu yang paling populer adalah Spikoe Resep Kuno yang resepnya tidak berubah sejak tahun 1976. Kabar baiknya, kamu bisa membeli kue ini di website resmi Spikoe Resep Kuno!

Bakpia Jogja

Cemilan yang satu ini memang tidak boleh terlewatkan setiap kali berkunjung atau ada sanak saudara yang pergi ke Yogyakarta. Kue dengan isi kacang hijau tumbuk ini telah menjadi identitas Yogyakarta. Seiring dengan berjalannya waktu, variasinya pun semakin beragam, mulai dari isi dengan rasa coklat, keju, hingga teh hijau! Meski tidak bisa ke Yogyakarta, kamu bisa menikmati Bakpiaku di rumah dengan membelinya lewat Shopee!

Wingko Babat Semarang

Setiap kali pergi ke Semarang, wingko babat adalah oleh-oleh favorit untuk dibawa pulang. Rasanya yang manis dan legit dengan aroma kelapa panggang ini memang sulit untuk ditolak. Kemasannya yang unik dengan gambar kereta uap pun menjadi ciri khas yang membuatnya semakin menarik. Tidak perlu pergi ke Semarang untuk mencicipi wingko babat, cukup beberapa klik di halaman Tokopedia dan Shopee!

Jeniper Kuningan

Jeruk Nipis Peras, minuman khas Kuningan yang kerap dijadikan oleh-oleh. Sesuai namanya, rasa minuman ini asam segar dan cocok diminum hangat ataupun dingin. Jeniper tersedia dalam 2 pilihan, yakni kemasan sirup dan kemasan siap minum. Cukup tambahkan es batu dan tuang Jeniper, jadi deh minuman segar. Meski berasal dari Kuningan, kamu bisa membelinya di beberapa agen resmi Jeniper yang ada di berbagai daerah di Indonesia.

Halua Kenari Manado

Kalau kamu terbang atau transit ke Manado, jangan lupa untuk beli halua. Cemilan yang satu ini mirip dengan enting-enting kacang, namun dibuat dengan kacang kenari. Bayangkan saja aroma gula karamel yang harum berpadu dengan gurih dan renyahnya kacang kenari (rasanya mirip walnut). Sekali makan, dijamin susah untuk berhenti. Langsung saja beli halua kenari di berbagai penjual Tokopedia dan Shopee terdekat dari kotamu.

Masih mencari cemilan enak untuk dinikmati di rumah? Cek aja beberapa artikel berikut ini: