icon
article-hero

Dekat dari Jakarta, Ini 6 Kafe Outdoor Nyaman di Bintaro

avatar-name

Sri Anindiati Nursastri •  Jan 27, 2021

Kondisi yang tertera di bawah ini sesuai dengan saat artikel dipublikasikan.

Jakarta memang punya banyak pilihan kafe luar ruang yang nyaman. Banyak juga pilihan kafe rooftop di Jakarta yang asyik disambangi untuk menghabiskan senja. Namun jika kamu bosan berkeliling kafe di Jakarta, tak ada salahnya bertolak ke kawasan Bintaro.

Dengan waktu tempuh sekitar 30 menit dari Jakarta, kamu bisa menemukan deretan kafe luar ruang yang cocok untuk melepas penat. Jangan lupa untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan selalu mengenakan masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan ya!

P.S. Jam operasional tiap restoran bervariasi, kunjungi langsung akun media sosialnya untuk info terbaru.

1. Kebun Ide

Kebun Ide terletak di Bintaro Sektor 9. Area terbuka di restoran ini sangat nyaman dan asri, dikelilingi pepohonan yang membuat suasana semakin rindang.

Salah satu suguhan favorit di sini adalah gelato. Spekulas menjadi rasa gelato favorit pengunjung. Kamu bisa mencicipi tiga varian rasa gelato dengan harga Rp 42.000.

Alamat: Jl Arteri Bintaro Sektor 9 No 78, Pondok Aren, Tangerang

No telp: 081318989978

Instagram

2. Yamalu

Bicara soal restoran instagramable, Bintaro juga punya jagoannya. Datanglah ke Yamalu, restoran yang terdiri dari area indoor dan outdoor bertema alam dan industrial.

Yamalu memiliki halaman yang sangat luas dengan deretan kursi yang memungkinkan kamu menerapkan physical distancing. Salah satu hidangan yang wajib dicoba adalah Butter Rice Chicken.

Alamat: Jl Deplu Raya No 16, Bintaro

No telp: 08118200167

Facebook | Instagram

3. Routine Coffee & Eatery

Jika kamu suka makanan dan brunch ala Western, jangan lupa kunjungi Routine Coffee & Eatery. Terdapat area outdoor yang nyaman dan cocok untuk kamu belajar atau bekerja.

Salah satu suguhan favorit pengunjung adalah Croque Monsieur. Ini adalah roti panggang dengan isian daging ham, telur, disiram saus bercitarasa keju. Nyam!

Alamat: Jalan Wahid Hasyim, Blok FG 14 No 42, Bintaro Sektor 7

No telp: (021) 74870084

Facebook | Instagram

4. Kopi Manyar

Kedai kopi lainnya di Bintaro yang menyita perhatian adalah Kopi Manyar. Terdapat area outdoor yang nyaman untuk berlama-lama. Kopi di kedai ini juga terkenal nikmat!

Salah satu makanan yang wajib dicoba adalah Mie Manyar, yang mirip dengan Spaghetti Aglio Olio.

Alamat: Jl Bintaro Raya Tengah No 14, Tangerang

No telp: (021) 7353932

Instagram

5. Pigeonhole Coffee

Nama Pigeonhole Coffee sudah tak asing lagi di telinga warga Bintaro. Kedai kopi ini menyuguhkan beragam kopi nikmat. Mulai dari varian klasik seperti Latte dan Cappucinno, sampai Smores Latte dan Ice White Jamocha.

Kamu juga bisa memesan kudapan seperti Lemon Cake yang segar atau Chicken Pie yang mengenyangkan!

Alamat: Jl Merpati II No 20, Bintaro Sektor 1

No telp: 085899971237

Facebook | Instagram

6. Canabeans

Canabeans terletak di tengah gedung perkantoran, namun mudah diakses dari pintu masuk. Restoran nyaman ini menyuguhkan area outdoor yang luas, dengan eksterior dan interior yang instagramable!

Kamu bisa memesan aneka makanan mulai dari appetizer (harus cicipi Hot & Sour Hearty Beef Soup-nya!), pasta, sampai makanan khas Asian. Tersedia beragam pilihan minuman kopi, blend, juga mocktail.

Alamat: The Accent Ground Floor, Jl MH Thamrin CBD (Bintaro Sektor 7)

No telp: (021) 22929497

Instagram