Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.
Jalan-jalan ke luar negeri tentu belum lengkap tanpa berfoto-foto. Dokumentasi ini menjadi kenang-kenangan dan obat kangen liburan.
Namun hati-hati, menurut sumber ini, tidak semua tempat wisata boleh kamu foto. Meski indah dan Instagramable, kamu bisa ditegur oleh petugas kalau berfoto di sini!
Taj Mahal

Sadarkah kamu bahwa semua foto Taj Mahal yang beredar di internet hanyalah bagian luarnya? Alasannya adalah karena siapa pun dilarang memotret bagian dalamnya, apalagi mengunggahnya ke internet.
Penjaga Taj Mahal memeriksa setiap wisatawan dan memastikan tidak ada yang memotret di sana.
Baca juga: Melihat 25 Masjid Terindah di Dunia untuk Mengobati Rasa Rindu Akan Baitullah
Patung David Michaelangelo

Kamu bebas mengamati patung David ini dari jarak dekat, termasuk memperhatikan detailnya dan mengagumi ketelatenan sang seniman ketika membuatnya.
Keindahan mahakarya Michaelangelo ini memang mengundang untuk diabadikan. Namun siap-siap saja diteriaki "No photo!" oleh petugas yang berjaga kalau kamu coba-coba memotret patung ini.
Museum Jiangsu National Security Education

Museum ini memamerkan koleksi aneka perlengkapan dan dokumen mata-mata sejak tahun 1927. Bahkan, hanya warga negara China yang diizinkan memasuki museum ini. Kalaupun kamu diizinkan mengunjunginya, jangan harap bisa memotret apalagi selfie di dalamnya.
The Sistine Chapel

Kapel suci ini memang disakralkan oleh otoritas setempat. Namun, hal itu bukanlah satu-satunya alasan kamu tidak diizinkan memotret di dalam Sistine Chapel.
Faktanya, larangan ini diterapkan karena Nippon Television Network Corporation memegang hak ekslusif untuk mendokumentasikan Sistine Chapel. Kok bisa? Ternyata, perusahaan asal Jepang inilah yang membiayai restorasi mahakarya seni ini dua puluh tahun lalu.
Meski proses restorasinya telah selesai, larangan ini tetap berlaku.
Taman Nasional Uluru-Kata Tjuta

Ternyata, kamu tidak boleh memotret Ayers Rock untuk keperluan komersial, bisa termasuk media sosial.
Masyarakat adat setempat menyakralkan sejumlah tempat di kawasan ini sebagai lokasi ritual. Karenanya, terdapat berbagai larangan, mulai dari dilarang memotret, dikunjungi wisatawan, bahkan tidak boleh didatangi pria atau wanita.
Hal paling jauh yang bisa kamu lakukan adalah memotretnya dengan kamera smartphone, itupun sambil lalu saja.
Baca juga: 8 Alasan Mengapa Australia Harus Jadi Destinasi Impian Kamu di 2021
Menara Eiffel

Tidak usah bingung. Keindahan Menara Eiffel masih bisa kamu nikmati dan kamu ajak selfie, asalkan dilakukan di siang hari.
Faktanya, bukan Menara Eiffel yang dilindungi hak cipta, namun cahaya lampu yang meneranginya di malam hari.
Iluminasi Menara Eiffel dianggap sebagai karya seni terpisah dari struktur bangunan tersebut dan dilindungi oleh hak cipta. Untuk mengguankan gambar atau video menara di malam hari, kamu harus mengajukan izin ke organisasi pengelola Menara Eiffel terlebih dahulu.
Simak juga informasi menarik seputar tempat wisata internasional lainnya dalam artikel berikut ini: